Cara Menggunakan Gelas Kimia - Untuk Anda yang belum mengetahui bagaimana cara menggunakan gelas kimia, simak saja ulasan berikut. Berikut ini akan dibagikan informasi mengenai cara menggunakan gelas beker atau yang biasa disebut dengan gelas kimia. Sesuai dengan namanya, gelas kimia merupakan salah satu alat yang digunakan dalam laboratorium kimia. Gelas kimia adalah gelas yang terbuat dari kaca borosilikat sehingga tahan terhadap panas. Alat ini mampu menahan panas hingga 200 derajat celsius. Jika Anda mengetahui cara menggunakan gelas ukur dengan benar, Anda tentunya tidak kesulitan dalam menggunakan gelas kimia.
Gelas ukur sendiri merupakan gelas tinggi yang terbuat dari kaca atau plastik sehingga tidak tahan terhadap panas. Namun jika dilihat sekilas, gelas kimia dan gelas ukur hampir sama. Keduanya tersedia dalam berbagai ukuran, diantaranya yaitu mulai dari 10 ml sampai 2 liter. Cara menggunakan gelas kimia sendiri sebenarnya mirip dengan cara menggunakan gelas ukur jika ingin mengukur volume. Dimana zat yang ingin diukur dimasukkan ke dalam gelas kimia dan lihat sampai dimana zat tersebut berhenti. Volume dapat dilihat dari garis-garis yang ada di gelas kimia.
Namun untuk menghitung zat cair, sebaiknya gunakan corong gelas agar zat tersebut tidak tumpah-tumpah dan lebih mudah dalam menuangkannya. Cara menggunakan corong gelas yaitu letakkan corong gelas dipermukaan gelas kimia dan tuang cairan. Sambil menuang cairan, perhatikan volume cairan tersebut agar dapat dituangkan sesuai dengan takaran yang seharusnya. Selanjutnya, lakukan cara menggunakan gelas kimia berikutnya sesuai dengan aktivitas yang ingin Anda lakukan. Misalnya saja Anda ingin membuat larutan, maka silakan saja campur cairan tersebut dengan cairan lainnya.
Bedanya gelas kimia dan gelas ukur memang lebih pada ketahanan panasnya. Jadi untuk membuat larutan tertentu, maka Anda harus menggunakan gelas kimia. Bisa jadi larutan yang ingin Anda buat memiliki suhu tinggi. Jika Anda menggunakan gelas ukur tentu saja gelas akan pecah karena tidak tahan terhadap panas. Cara menggunakan gelas kimia memang cukup mudah, namun sebaiknya dilakukan secara hati-hati. Mengingat ada banyak zat kimia yang dapat membahayakan Anda terlebih lagi jika terkena kulit. Sebaiknya dalam menggunakan gelas kimia untuk membuat larutan sebaiknya didampingi para ahli terlebih dahulu.
Jika Anda sudah terbiasa menggunakan gelas kimia, Anda tidak harus lagi didampingi para ahli. Namun Anda tetap harus berhati-hati dalam menggunakan gelas dengan skala di sepanjang dindingnya ini sama seperti cara penggunaan labu ukur. Jika Anda ingin menghitung zat atau benda padat menggunakan gelas ukur, gunakan zat cair terlebih dahulu. Masukkan cairan ke dalamnya secukupnya, setelah itu masukkan benda padat. Kurangi volume akhir dengan volume cairan saja, itulah volume benda padat. Sekian yang dapat disampaikan mengenai cara menggunakan gelas kimia, semoga dapat bermanfaat.